Ucapan Bela Sungkawa Perkim Bireuen untuk Tusop
Daerah  

Camat Kota Juang Disinyalir Koordinir Plesiran Ibu PKK ke Banda Aceh

LINTAS NASIONAL – BIREUEN,  Puluhan Ibu PKK di Kota Juang Kabupaten Bireuen melakukan plesiran ke Banda Aceh dengan menggunakan Dana Desa dengan agenda Kegiatan 1 hari pada Sabtu 2 September 2023.

Informasi yang diperoleh lintasnasional.com dari sejumlah Keuchik di Kota Juang membenarkan adanya studi banding Ibu PKK Se Kecamatan Kota Juang ke Banda Aceh.

“Ia benar, ada Studi Banding Ibu PKK ke Banda Aceh pada 1 September 2023 dengan menggunakan Dana Desa,” ujar salah satu Keuchik di Kota Juang yang tidak ingin disebutkan namanya

Menurutnya, kegiatan tersebut di koordinir oleh Camat Kota Juang Musni Syahputra, Anggaran dikumpulkan ke Kantor Camat.

“Studi Banding Ibu PKK tersebut  dikoordinir oleh Camat Kota Juang, Kadis DPMG-KB kayaknya tidak mengetahui terkait studi banding tersebut,” lanjutnya

Ditanya terkait adanya Surat Edaran (SE) Pj. Bupati Bireuen yang melarang melaksanakan kegiatan yang menggunakan Dana Desa ke luar Daerah ia menyebutkan yang dilarang Bimtek.

“Ini kan studi banding, bukan Bimtek, jadi dibenarkan,” ucapnya

Informasi yang diterima media ini, PKK Se Kecamatan Kota Juang hanya sehari melakukan kunjungan ke Banda Aceh, selanjutnya ada Agenda Jalan-jalan ke Sabang.

Sementara itu Camat Kota Juang Musni Syahputra SI, MEcDev belum merespon konfirmasi dari media ini (M. Reza)