LPM Pontianak Selatan Bagi Tak’jil di Ponpes Hidayatullah dan Pengguna Jalan

LINTAS NASIONAL – KALBAR, Dewan Pinpinan Cabang (DPC) Laskar Pemuda Melayu (LPM) beserta Pengurus Anak Cabang (PAC) Pontianak Selatan membagi Tak’jil, buka puasa di Yayasan Pondok Pasantren Hidayatullah di Jl. Ampera, Komplek Bali Asri 2, Kelurahan Sungai Bangkong, Kecamatan Pontianak Kota, Kalimantan Barat pada Minggu 2 Mei 2020.

Ketua DPC LPM Pontianak Selatan Gunawan mengatakan bahwa pembagian Ta’jil ini sudah menjadi salah satu Agenda rutin LPM di setiap bulan suci Ramadhan.

“Selain berbagi Tak jil kami juga menggelar acara buka puasa bersama (Bukber) bersama pengurus dan masyarakat,” ujar Gunawan

Kata Gunawan ada 2 agenda yang dilaksanakan LPM selama bulan suci Ramadhan, yakni berbagi Ta’jil dan menggelar berbuka puasa bersama.

“Setelah berbagi Ta’jil di Ponpes Hidayatullah, kami lanjutkan berbagi Ta’jil kepada pengguna jalan di jalan Ayani 2 tepatnya di simpang Pajak, kami juga dibantu oleh Laskar perempuan Melayu, DPD kota Pontianak dan PAC ,LPM Pontianak Barat,” lanjutnya

Kerena ditengah pandemi Covid19, LPM juga melakukan sosialisasi protoler kesehatan kepada para pengguna jalan.

“Kita juga mengingatkan pengguna jalan untuk selalu menjaga protokoler kesehatan dimanapun berada, pasalnya di Pontianak dan Kalbar pada umumnya hingga saat ini masih dilanda pandemi Covid19 (Gun)