Hari Pers Nasional Hari Pers Nasional
Daerah  

Sempat Heboh, Darwati A Gani dan Keluarga Ternyata Negatif COVID-19

LINTAS NASIONAL – BANDA ACEH, Setelah sebelumnya sempat menjadi berita hangat terkait status di media sosial (medsos) mantan Gubernur Aceh, Irwandi Yusuf, yang menyebut istri dan keluarganya terpapar virus Corona, kini masalah itu sudah terjawab.

Sang istri, Darwati A Gani beserta keluarganya, dilaporkan negatif virus Corona, berdasarkan hasil uji swab PCR di dua lembaga berbeda, yakni Balitbangkes Aceh dan Laboratorium Universitas Syiah Kuala (Unsyiah) Banda Aceh.

Menurut Koordiantor Pelayanan Tim PIE COVID-19, dr.Novina Rahmawati, Jumat 7 Agustus 2020, hasil uji swab hanya dua orang yang terkonfirmasi positif dari 16 orang yang diperiksa swabnya. Satu sopir dan satu anggota keluarga.

Beberapa hari sebelumnya, terkait berita-berita tentang terpaparnya keluarga Irwandi Yusuf, Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Aceh, dr Hanif dilansir dari Waspadaaceh.com, Rabu 5 Agustus 2020, pukul 15.20 WIB, menyatakan belum menerima hasil swab. Jadi menurutnya masih belum ada kejelasan tentang statusnya.

“Saya tidak berani berspekulasi, karena belum terima hasil swabnya,” ujar dr Hanif saat itu. Dia juga belum tahu apakah swab yang dilakukan keluarga Irwandi Yusuf diperiksa di Lab Unsyiah atau Balitbangkes Lambaro, Aceh.

Terkait dengan hasil negatif Corora, Darwati A Gani dalam status akun instagramnya hari ini mengucapkan terimakasih kepada seluruh masyarakat yang telah mendoakan mereka bersama keluarga.

“Alhamdullilah, kami sekeluarga dalam kedaaan baik-baik saja,” ujar Darwati, melalui medsos IG-nya @darwati_agani. (Rol)