Miris, Driver Ojek di Bireuen Ditipu Orderan Fiktif, Pelaku Minta Diisi Saldo Gopay 500 Ribu

Potongan pesan WA Driver dengan si Penipu (Ist)

LINTAS NASIONAL – BIREUEN, Nasib pilu menimpa seorang driver ojek Delivery Om Cuy di Kabupaten Bireuen di Kabupaten Bireuen, Aceh pada Kamis 6 Mei 2021 pagi sekira Pukul 9.45 Wib.

Muhammad Akbar tidak hanya hanya menjadi korban orderan fiktif, uang di kantongnya juga terkuras senilai 500 Ribu juga terkuras.

Kejadian berawal ketika pemuda yang sering nongkrong di seputaran Kota Bireuen tersebut menerima pesanan dari seorang perempuan melalui pesan Whassapp dengan nomor 083863317080 dengan nama profil Puspita.

Si penipu meminta driver ke dibelikan Pepsodent, Capuccino, Indomie dan sarden senilai 45 Ribu kesemuanya diminta dibelikan di Indomaret.

Tidak hanya itu, sesampai di Indomaret, si penipu meminta Driver untuk mengisi Saldo Gopay dan Shopee Pay miliknya senilai 500 ribu dengan mengirimkan nomor kode Top Up.

Akbar pun tidak menaruh curiga sama sekali karena si penipu mengirimkan alamat lengkap melalui Share Lock pesan Whastaap yaitu di seputaran Gampong Cot Trieng Kecamatan Kota Juang Bireuen.

Namun saat diantar ke alamat yang diberikan si penipu, hanya ada lahan kosong dan merupakan jalan buntu, saat dihubungi kembali nomor Hp si pemesan sudah off line karena sudah di blokir.

Mengalami musibah di tengah kondisi sulit dan di bulan Ramadhan ini Akbar mengaku pasrah dan ikhlas.

Namun tak bisa dipungkiri kalau ia terpukul lantaran uang tersebut merupakan pinjaman dari temannya.

“Pagi-pagi sangat senang karena mendapat orderan, rupanya kena tipu, mau gimana lagi, yang penting bisa kerja dan sehat terus,” ujar Akbar kepada lintasnasional.com pada Kamis 6 Mei 2021

Dengan kejadian ini, Akbar hanya bisa mengambil hikmah dan menjadi pelajaran untuk kedepan agar lebih berhati-hati, namun ia sangat menyayangkan di bulan puasa ada orang yang tega berbuat seperti itu.

“Semoga si penipu cepat insaf dan bertaubat, kami bekerja untuk menghidupi keluarga serta memudahkan para pelanggan yang tidak sempat keluar rumah untuk berbelanja,” lanjut Akbar

Akbar juga mengingatkan kepada Driver ojek lainnya yang bekerja di seputaran Bireuen supaya lebih waspada.

“Semoga kejadian ini tidak terulang lagi dan tidak menimpa driver-driver lain di seputaran Bireuen,” pungkas Akbar

Jika tidak dikembalikan, Akbar berencana akan melaporkan si penipu kepada pihak berwajib agar menjadi efek jera, supaya kejadian tersebut tidak terulang lagi.

Akibat kejadian itu Akbar mengalami kerugian senilai 545 ribu (Red)