Ucapan Bela Sungkawa Perkim Bireuen untuk Tusop
Daerah  

Pelaku UMKM di Aceh Timur Keluhkan Harga Kacang Hijau yang Tak Kunjung Turun

LINTAS NASIONAL – ACEH TIMUR, Setahun terakhir Harga kacang Hijau di Aceh Timur naik signifikan sehingga membuat sejumlah pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah atau (UMKM) mengeluh.

Harga Kacang hijau sebelumnya dijual dengan harga 18000/kg saat ini dipatok dengan harga 25000/kg membuat para pelaku UMKM kelabakan.

Tarmizi, salah satu pelaku usaha kue kering di Aceh Timur mengatakan sejak setahun terakhir, harga kacang hijau melambung tinggi dengan harga 24000 sampai 25000/kg.

“Padahal awalnya hanya seharga 17000 ribu, namun setelah Pemerintah menetapkan memberi kacang hijau kepada penerima Program Keluarga Harapan (PKH), sejak saat itu harga menjadi 25000/kg,” ujar Tarmizi

Menurutnya, harga 25000 sangat tinggi bagi para pelaku usaha UMKM yang menggunakan kacang hijau dan jika ini terus berlanjut penguasaha kue kering rumahan bisa kolap.

“Bukan hanya saya yang mengeluh dengan naiknya harga kacang hijau, banyak teman-teman yang mengeluhkan hal yang sama, kasihan kami, pelaku UMKM, kalau harganya segitu, apalagi dengan kondisi Covid19 banyak bahan pokok lainnya yang mengalami kenaikan harga,” sebut Tarmizi

Tarmizi berharap agar Pemkab Aceh Timur dan pihak yang terkait agar turun tangan supaya harga kacang hijau dan kebutuhan pokok lainnya bisa kembali turun.

“Seharusnya Dinas terkait di Aceh Timur sekali-sekali meninjau harga pasar agar harga kebutuhan masyarakat tetap stabil dan untuk menjaga pelaku UMKM tidak Kolap”, harapnya

Pantauan Lintasnasional.com di Pasar Idi rayeuk saat ini harga kacang hijau dipatok Rp 24.000 hingga Rp 25000/kg tergantung kualitas, atau naik dari sebelumnya yang masih dijual Rp 17.000 hingga Rp 18000/kg.

Muslem pedagang di Pasar Idi mengatakan, permintaan konsumen akan kacang hijau setelah Pemerintah menetapkan pemberian Kacang hijau kepada penerima PKH harganya naik signifikan.

“Ini seperti ada semacam permainan harga karena sebelum penerima PKH diberikan dalam bentuk barang yang salah satunya kacang hijau harganya lansung meroket, kami berharap supaya harganya kembali normal” ungkapnya. (Red)