LINTAS NASIONAL – BIREUEN, Presiden Direktur PT. Imza Rizky Jaya Group Dr. (Cn) Hj. Rizayati SH, MM secara spontanitas membantu satu unit Becak mesin untuk penyandang cacat di Kabupaten Bireuen pada Kamis 11 Februari 2021.
Awalnya Hj. Rizayati bersama rombongan memenuhi undangan Maulid di Dayah Rauhul Mudi Al Aziziyah Jeunib yang dipimpin oleh Tgk M Yusuf Nasir atau akrab disapa Abiya Jeunieb.
Secara tidak sengaja Hj. Rizayati berjumpa dengan Muhammad Maulidin (18) warga Pulo Rangkileh Kecamatan Jeunib Kabupaten Bireuen yang merupakan pemuda penyandang cacat juga menghadiri Maulid.
Secara kebetulan Abiya memperkenalkan Muhammad Maulidin kepada Hj. Rizayati, setelah melihat kondisi dan mendengar kisahnya ia lansung tergugah hatinya untuk membantu.
“Alhamdulillah setelah melihat kondisi Muhammad Maulidin ibuk Hj. rizayati secara spontanitas memberikan sejumlah uang melalui saya, untuk membelikan becak mesin untuk,” kata Abiya yang juga Ketua Umum Barisan Muda Ummat (BMU) Pusat.
Dalam hal ini Abiya sangat bersyukur dan berterimakasih kepada Perempuan bergelar Cut Nyak Cahaya Jeumpa tersebut tanpa direncanakan, begitu melihat Kondisi Muhammad Maulidin secara lansung menyerahkan sejumlah uang melalui dirinya agar dibuatkan becak mesin.
Mewakili Abiya Jeunib Raja Salman dan Wagub Jeumpa pada Jumat 12 Februari menyambangi Muhammad Maulidin di rumahnya untuk menanyakan langsung kebutuhannya.
“Muhammad Maulidin meminta kepada kami dibelikan satu unit sepeda motor roda tiga, agar bisa beraktifitas dan mudah mencari rezeki untuk kekebutuhan sehari-hari keluarganya, ” kata Raja Salman.
Muhammad Maulidin sudah menderita cacat sejak berusia 12 Tahun, kini hari-harinya dijalani diatas kursi roda, namun dengan memiliki sepmor roda tiga lebih mudah bagi dirinya untuk melakukan aktifitas dan mencari rezeki. (Red)