Iklan Lintas Nasional
Daerah  

Tanpa Papan Informasi, Proyek Irigasi Paya Laot Senilai 3 Milyar Diduga Dikerjakan Asal Jadi

LINTAS NASIONAL – BIREUEN, Proyek Rehabilitasi Daerah Irigasi Gampong Paya Laot Kecamatan Peudada Kabupaten Bireuen tanpa papan informasi dan diduga dikerjakan asal jadi.

Pekerjaan tersebut menelan anggaran 3 Milyar Rupiah yang bersumber dari dana APBK Bireuen yang dikerjakan oleh PT. Putra Perkasa Aceh beralamat di Jalan Banda Aceh-Medan Desa Meunasah Blang Kecamatan Kota Juang Kabupaten Bireuen

Hasil pantauan lintasnasional.com pada Selasa 12 Januari 2021 proyek tersebut belum selesai dikerjakan sementara kontrak dimulai dari 20 Juni 2020.

Sementara di lapangan juga terlihat sejumlah kejanggalan karena ada bagian-bagian yang tidak dikerjakan semuanya dan tanpa adanya papan informasi.

Rehabilitasi irigasi tersebut berada dibawah Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Bireuen berasal dari anggaran APBK Tahun 2020 dengan Kontrak 2.999.000.938.

Sementara itu kepala Bidang Sumber Daya Air (SDA) Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Bireuen Maimun ST, kepada lintasnasional.com mengatakan Proyek tersebut dikerjakan dikerjakan H. Mukhlis Takabeya.

“Ia, dikerjakan oleh H. Mukhlis, untuk pekerjaannya ya seperti dilapangan, selanjutnya silahkan jumpai lansung pelaksananya,” ujarnya pesan singkat Whatsaap

Maimun juga mengakui pekerjaan tersebut belum di PHO karena belum selesai dan diberi waktu kepada kontraktor pelaksana 50 hari lagi karena tidak siap dikerjakan pada Tahun 2020. (DM/Red)