LINTAS NASIONAL – BIREUEN, Melanjutkan studi Magister atau Doktor dengan beasiswa merupakan mimpi setiap insan akademisi.
Impian ini tentu tidak dapat diwujudkan jika kita hanya berpangku tangan tanpa usaha sama sekali. Sebelum melanjutkan studi sudah seharusnya kita mempersiapkan diri untuk melewati beberapa hal jika ingin mendapatkan beasiswa.
Mulai dari persiapan dokumen pendaftaran beasiswa, Ujian TOEFL/IELTS dan persiapan berkas pendaftaran ke universitas tujuan. Tahapan ini harus dilalui dan bagi para alumni masing-masing mempunyai kisah tersendiri.
Berawal dari kegiatan reuni yang tidak disengaja, empat orang sekawan yang merupakan lulusan dari berbagai beasiswa bekerjasama untuk berbagi pengalaman kepada Para ‘Pejuang Beasiswa’ lainnya. Mereka ingin memberikan wawasan kepada para akademisi yang sedang berburu beasiswa.
Kegiatan Ini Lahir dari kegelisahan Para Alumni Penerima Beasiswa, sehingga melahirkan Buah pemikiran tercetusnya ide Kereta Beasiswa. Mereka ingat, dulu dalam meraih beasiswa sangatlah tidak mudah, oleh karena itu, Putri Husna, S.S.T, M.Pd yang merupakan CEO PT.Garuda Tri Eka mengajak rekan-rekannya untuk berbagi pengalaman dengan masyarakat, terutama masyarakat Aceh.
Kereta Beasiswa hadir khusus untuk menghantarkan para pejuang beasiswa ke stasiun beasiswa impiannya. Sebelum sampai pada tujuan beasiswa, mereka harus melalui beberapa stasiun dan harus banyak belajar pada setiap stasiun yang menjadi pemberhentiannya. Stasiun yang dilalui oleh Kereta Beasiswa adalah :
1. Stasiun Sharing Session
Kegiatan ini akan dilaksanakan pada hari jumat, tanggal 29 April 2022 pukul 16.00 – 17.30 sambil menunggu berbuka puasa. Agenda pertama ini terbuka untuk umum, gratis, namun terbatas. Stasiun ini mempertemukan pejuang beasiswa dengan beberapa alumni penerima beasiswa.
Empat orang alumni penerima Beasiswa yang sangat luar biasa akan membagikan pengalamannya. Pertama, alumni Monash University, Melbourne bernama Rita Damayanti,M.Ed penerima Beasiswa AAS tahun 2017-2018.
Kedua, alumni Mesa Community College, USA Bernama Ainol Mardhiah, MA. TESOL penerima Beasiswa CCI Fullbright AMINEF tahun 2013-2014, Ketiga, alumni National Taiwan University of science and technology bernama Muhammad Zulfan Azhari M.Sc penerima beasiswa Vokasi Dikti tahun 2016-2018. Terakhir, yang menginisiasi program ini Putri Husna S.S.T , M.Pd Alumni Universitas negeri Jakarta yang merupakan penerima Beasiswa LPDP tahun 2016-2018. Keempat alumni akan membagikan pengalaman mereka kepada rekan-rekan akademisi secara GRATIS!
2. Stasiun BeaEdu.
Mau lanjut studi S2, S3 dengan Beasiswa? Atau pengen tau tentang Program Excange? Stasiun BeaEdu harus disinggahi. Pemberhentian ini akan mempertemukan kamu untuk mencari jawaban dari semua pertanyaan-pertanyaan seputar beasiswa LANGSUNG dari sumbernya. Ruang diskusi ini akan dihadiri langsung oleh ‘orang dalam’ dari 3 Primadona Beasiswa seperti LPDP, AAS, dan AMINEF. Jadi kamu bisa mengetahui update terbaru serta tips dan trik langsung dari pakarnya.
3. Stasiun TOEFL/IELTS Preparation dan Scholarship Coaching.
Sudah bertemu dengan alumni serta sudah mencatat infomasi syarat utama dan khusus dari beasiswa impian kamu? Nah sekarang waktunya di eksekusi. Bagian terpanjangnya adalah mempersiapkan diri kamu untuk mendaftar beasiswa dan mendaftar ke universitas tujuan. Kamu akan stay di Stasiun ini lebih lama untuk menuju stasiun Beasiswa tujuanmu! Disini kamu akan dipandu untuk mempersiapkan dokumen-dokumen untuk mendaftar beasiswa dalam dan luar negeri serta mempersiapkan dokumen pendaftaran ke universitas tujuanmu.
Tantangannya adalah tes TOEFL/IELTS.
Disini juga kamu akan ikut program TOEFL/IELTS Preparation selama 2 bulan untuk mengasah kemampuan kamu dalam menghadapi tes Bahasa Inggris. Setelah selesai dengan program persiapan TOEFL/IELTS nya kamu dapat langsung mengikuti ujian yang juga di fasilitasi oleh Lembaga yang bekerjasama dengan Garuda Tri Eka.
Direktur Garuda Tri Eka Putri Husna mengatakan pihaknya memiliki harapan besar nantinya akan banyak putra putri terbaik Indonesia khususnya Aceh yang akan meneruskan Pendidikan ke jenjang lebih tinggi dengan program Beasiswa.
“Kita bantu para pejuang sampai dengan seluruh rangkaian tesnya. Mudah-mudahan dengan hal ini mereka dapat meraih mimpi, dan akhirnya dapat membagikan ilmunya ke generasi berikutnya di Indonesia bumi pertiwi.” ujar Putri Husna pada Kamis 28 April 2022
Garuda Tri Eka berterimakasih kepada seluruh Media Partner yang telah menyebarkan informasi ini untuk membantu para pejuang beasiswa untuk memajukan daerahnya masing-masing.
“Untuk semua organisasi yang telah mendukung kegiatan ini terutama untuk Pelajar Islam Indonesia (PII) Provinsi Aceh dan Lembaga Bahasa Eka Learning Center (ELC) di kota Lhokseumawe.” Tutupnya (Red)