Ini Pesan Mualem Untuk Pengurus Partai Aceh Hadapi Pilkada 2022

Foto, Fb Yudi WBC

LINTAS NASIONAL – BIREUEN, Ketua Umum DPP Partai Aceh yang juga mantan Panglima Gerakan Aceh Merdeka (GAM) Muzakir Manaf atau lebih dikenal dengan sebutan Mualem meminta pengurus kader Partai di Kabupaten Bireuen agar mengembalikan kejayaan Partai Aceh seperti di periode pertama.

Hal itu disampaikan Mualem melantik pengurus Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Aceh (PA) Bireuen periode 2019-2024, di Aula Ampon Chiek Peusangan Universitas Al-Muslim pada Minggu 12 Juli 2020, Mualem meminta para kader dan pengurus untuk bersatu dan yang sudah bergabung ke Partai lain agar kembali ke Partai Aceh.

” Mari membangun kerjasama saling koordinasi, menjaga kekompakan adalah kunci sukses dan kemajuan Partai Aceh ke depan, Ini kesempatan terbaik untuk bersatu, mari memajukan Partai Aceh, kalau bukan siapa lagi,” ungkap Mualem

Untuk menghadapi Tahun Pilkada Tahu 2022 Mualem berpesan agar bersatu mulai dari sekarang, Partai Aceh akan mencalonkan diri sebagai Pimpinan Daerah dan mengajak untuk mempersiapkan diri mulai dari sekarang.

“Apa yang terjadi sebelumnya agar jadi pengalaman kita semua, Saya yakin pada tahun 2022 nanti kita berjaya, cara kita cari yang saya harapkan berharap kebersamaan untuk kejayaan dan kemuliaan di masa depan,” lanjut Mualem

Selain itu Mualem juga menyatakan Partai Aceh akan kembali mencalonkan diri di Pilkada 2022 mendatang serta mengajak kader mempersiapkan dari sekarang, saat ini sedang menjajaki siapa yang akan dicalonkan dan dengan siapa akan berkoalisi.

Mualem juga menyebut, satu partai atau organisasi tak akan maju bila tidak saling menghormati, bekerjasama satu dengan yang lain. Itulah modal jayanya sebuah organisasi atau partai.

“Kalau itu tidak kita letakkan di depan maka organisasi atau partai ini semakin hari kian menurun,” kata Mualem.

Diberitakan sebelumnya Mualem melantik Pengurus DPW Partai Aceh Tgk Darwis Djeunieb, Sekretaris yang dijabat Ridwan Muhammad SE M.Si dan Bendahara, Rusyidi Mukhtar S.Sos serta sejumlah pengurus lainnya.

Tgk Darwis terpilih secara aklamasi sebagai Ketua DPW PA Bireuen, dalam Musyawarah Wilayah (Muswil) DPW PA Kabupaten Bireuen, di aula Hotel Bireuen Jaya, Minggu 27 Oktober 2019 lalu. (Red)