LINTAS NASIONAL – BIREUEN, Polisi Sektor (Polsek) Samalanga Kabupaten Bireuen mengamankan Narkoba jenis Sabu sebanyak 15 bungkus di perairan setempat pada Sabtu 1 April 2023 siang
Barang haram tersebut ditemukan oleh nelayan yang sedang melaut sekitar 5 Mil di perairan Kecamatan Samalanga.
Menurut informasi yang diterima media ini, nelayan yang sedang memancing di laut lepas sekitar 5 Mil dari darat, melihat jerigen yang mengapung, begitu didekati ia mulai curiga karena bukan berisi minyak.
“Setelah diambil, ternyata dalam jerigen berisi 15 bungkusan yang diduga berisi sabu,” ujar salah satu warga di pesisir setempat menirukan cerita nelayan tersebut
Kemudian nelayan tersebut melaporkan temuan tersebut kepada Polsek Samalanga.
Kapolres Bireuen AKBP Mike Hardi Wirapraja SIK, MH melalui Kapolsek Samalanga Ipda Fadhulillah ST membenarkan temuan barang haram tersebut.
“Setelah menerima laporan dari nelayan, kita langsung bergerak ke lokasi kemudian mengamankan jerigen yang berisi 15 paket Sabu itu, belum diketahui berapa jumlah pastinya,” ungkap Ipda Fadhulillah saat dikonfirmasi pada Minggu 2 April 2023
Ia menyebutkan, saat ini Sabu tak bertuan itu sudah diserahkan ke pihak Satresnarkoba Polres Bireuen untuk diamankan.
“Setelah diamankan, kita langsung melaporkan ke Kapolres Bireuen saat ini kita masih melakukan pengembangan untuk mengejar pemiliknya, untuk lengkap dan lebih lengkap silahkan menghubungi Kasat,” pungkas Ipda Fadhulillah
Sementara Kasatresnarkoba Polres Bireuen Iptu Samsul Bahri belum membalas konfirmasi dari pihak lintasnasional.com hingga berita ini dimuat (M. Reza)