LINTAS NASIONAL – TURKI, Masjid Hagia Sophia telah digunakan Jumatan untuk pertama kali setelah 86 tahun menjadi museum.
Ada pemandangan unik pada Jumat 24 Juli 2020 kemarin yakni penggunaan pedang saat khatib sedang khutbah. Khatibnya adalah Ali Erbas.
Rupanya penggunaan pedang tersebut sudah ada sejak zaman Ottoman.
“Tradisi Ottoman mengantarkan khutbah Jumu’ah dengan pedang di tangan dimulai oleh Sultan Muhammad al Fatih berabad-abad yang lalu telah dihidupkan kembali dalam upacara pembukaan Masjid Grand Ayasofya oleh Presiden Diyanet, Ali Erbaş! Allahu Akbar!” tulis laman Ottoman Record.
Selain pedang, bendera hijau khas Ottoman pun dikibarkan kembali.
“Pedang telah ditarik, bendera Hijau telah dinaikkan, semangat Ottoman telah dihidupkan kembali, Ayasofya telah ditaklukkan kembali!” tulisnya lagi. (Red)