Daerah  

Pegadaian dan IWAPI Bireuen Gelar Bazar dan Pelatihan UMKM di Gampong Cot Bada

LINTAS NASIONAL – BIREUEN, Dalam rangka mendukung program Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga (UP2K) TP-PKK Gampong Cot Bada, Pegadaian Syariah dan IWAPI menggelar Bazar UMKM dan Pelatihan kewirausahaan bagi para pelaku usaha di Gampong Cot Bada Kecamatan Jeumpa Kabupaten Bireuen pada Kamis 1 April di kompleks Meunasah Gampong setempat.

Jamaluddin, selaku Koordinator Pelaksana mengatakan bahwa, Kegiatan ini digelar dengan tujuan untuk memunculkan Produk hasil olahan Masyarakat dibawah Pembinaan UP2K TP-PKK Gampong Cot Bada, serta untuk memberikan pelatihan tentang Manajemen Kewirausahaan agar pelaku usaha di Gampong Cot Bada lebih paham tentang manajemen usahanya.

“Terima Kasih kepada Pegadaian dan IWAPI yang telah berkenan untuk memberikan Pelatihan bagi Masyarakat kami, beserta dengan pergelaran Bazaar UMKM yang sangat luar biasa ini, kegiatan ini pastinya memberikan manfaat yang sangat besar bagi masyarakat, khususnya masyarakat yang memiliki usaha yang saat ini juga sedang mendapat pembinaan oleh TP-PKK Kabupaten Bireuen dalam program UP2K.” Ungkap Jamaluddin, dalam sambutan yang mewakili Keuchik Gampong Setempat.

Kegiatan yang bertepatan pada hari ulang tahun pegadaian yang ke 120 tersebut, terlaksana atas kerja sama antara Pemerintah Gampong Cot Bada dengan Pegadaian Syariah dan Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI) Kabupaten Bireuen. Rangkaian kegiatan yang dilaksanakan meliputi pelatihan kewirausahaan dan bazaar UMKM.

Ketua Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI) Kabupaten Bireuen, Hj. Rosnany Bahruny, Apt dalam sambutannya mengajak seluruh pelaku usaha Gampong Cot Bada untuk terus berusaha menjadi Pengusaha Sukses dengan hasil karya yang dapat mengharumkan Nama Gampong di Kecamatan, Kabupaten, Provinsi maupun Nasional.

Selain itu, Kepala Pegadaian Syariah, mendukung penuh dan akan terus mendampingi para pelalu UMKM di Gampong Cot Bada serta Gampong-gampong lainnya yang ada di Kabupaten Bireuen.

“Kita berharap Gampong Cot Bada menjadi percontohan bagi desa-desa lainnya di Kabupaten Bireuen dan di Aceh yang sukses mengembangkan usahanya di bidang UMKM,” ujar Hj. Rosnany

Di acara Bazaar yang dilaksanakan di Cot Bada, ditampilkan sejumlah hasil karya masyarakat setempat. Tim Juri dari IWAPI memberikan penilaian terhadap produk – produk yang dipamerkan oleh masyarakat dengan indikator penilaian Produk yang paling Inovatif, Ramah Lingkungan dan Memanfaatkan Bahan Lokal. Pruduk yang berhasil memperoleh nilai tertinggi yaitu Produk olahan dari Kelapa, yang terdiri dari minyak kelapa murni, Kelapa Gonseng, tepung kelapa dan minuman air kelapa.

Nilai kedua tertinggi diperoleh oleh produk Tas dari karung yang biasa dipergunakan untuk memetik kopi. Dan peringkat ketiga diraih oleh produk bunga hiasan dari sampah plastik. Untuk produk yang berhasil memperoleh nilai tertinggi, masing – masing diberikan Piagam Penghargaan dan Hadiah, yang diserahkan langsung oleh ketua IWAPI Kabupaten Bireuen. (Red)