LINTAS NASIONAL – BANDA ACEH, Prahara rumah tangga Mantan Gubernur Aceh Irwandi Yusuf seolah tak pernah habis untuk dibicarakan.
Pasalnya beberapa waktu lalu, Darwati A Agani yang merupakan Istri pertama Irwandi Yusuf mengeluarkan statemen mengejutkan di media sosial bahwa suaminya telah menceraikan Steffi Burase model asal Manado yang merupakan istri kedua sang Kapten.
Namun dalam hitungan jam kabar tersebut ditepis oleh Steffi yang mengatakan tidak ada perceraian serta mengatakan statement Darwati merupakan fitnah.
Berselang beberapa waktu kemudian juga tersebar sebuah Video yang memperlihatkan seorang perempuan yang diduga Steffy Burase mengamuk dengan membanting Hp ke lentai di hadapan Irwandi Yusuf yang sedang terbaring sakit dengan tangan terpasang infus.
Tidak diketahui penyebab dan kata-kata yang dikeluarkan oleh keduanya karena video tersebut tanpa suara, di video tersebut terlihat Irwandi Yusuf menenangkan Steffy Burase sedang mengamuk yang kemudian meninggalkan ruangan.
Pada Minggu 27 September 2020, Steffy Burase melalui Insta Storinya kembali mengeluarkan statement mengejutkan yang mengatakan dirinya menyerah dan saat ini meninggalkan suaminya.
Berikut Caption lengkap Steffy Burase,
“Saya sudah melihat bagaimana karma dari seorang perempuan yang mengambil suami saudaranya sendiri, tapi saya belum melihat karma dari perempuan yang sudah merebut suamai saudaranya.
Satu hal yang pasti, saya mundur dari semua drama keluarga yang mempertahankan reputasi dunia ini, sampai lupa batas antara haram dan halal, dosa dan tidaknya.
Kalau perempuan bisa menentukan cerai, saat ini saya mengatakan saya meninggalkan suami saya dan menyerah sampai disini, saya tidak tahan melihat suami saya dalam tekanan semua pihak serta bingung bersikap benar, Iman saya rusak, hati saya kotor, ibadah saya hancur, hubungan ini membawa banyak mudhorat,” demikian tulis Steffy Burase (Red)